Blog

Wah, 7 Sosok ini Menyandang Predikat Orang Paling Kaya Tertua di Dunia!

Orang-Tua-Terkaya-Di-Dunia

Forbes kembali merilis daftar orang terkaya di dunia tahun 2019. Dari data yang dipublikasikan, ditemukan fakta bahwa jumlah miliuner dan aset yang dimiliki kembali menyusut untuk tahun kedua dalam satu dekade terakhir.

“Ini menunjukkan bahwa orang-orang terkaya di dunia tidak kebal terhadap tekanan ekonomi dan melemahnya pasar saham,” tulis Forbes beberapa waktu lalu.

Dalam daftar tersebut, orang-orang terkaya dikelompokkan dalam beberapa kategori. Ada yang berdasarkan gender, sumber kekayaan, hingga usia.

Pendiri Amazon Jeff Bezos berhasil menduduki peringkat pertama sebagai orang terkaya di dunia. Kekayaan bersihnya ditaksir mencapai 131 miliar dolar AS. Sementara di urutan kedua diisi oleh Bill Gates dengan total kekayaan mencapai 96,5 miliar dolar AS.

Di samping itu, predikat orang terkaya paling muda sedunia diraih oleh model kenamaan Kylie Jenner. Dari bisnis kosmetik, modeling, dan pendapatan lainnya, kekayaan Kylie ditaksir mencapai 1 miliar dolar AS.

Pada kategori lain, ada pula orang-orang kaya yang memiliki usia tak lagi muda. Bahkan, satu di antaranya sudah ada yang menginjak angka 100 tahun.

Berikut deretan orang paling kaya tertua di dunia yang berhasil dirangkum Forbes:

#1 Chang Yun Chung

Chang Yun Chung jadi orang terkaya paling tua di dunia. Usianya saat ini 100 tahun. Pada 1967, ia mendirikan Pacific International Lines sebagai operator pantai dengan dua kapal bekas. Saat ini, perusahaan tersebut diketahui telah memiliki lebih dari 150 kapal dan bekerjasama dengan sejumlah perusahaan besar di berbagai dunia. Menurut data, total kekayaan Chung ditaksir mencapai 2,1 miliar dolar AS.

Baca juga: Ini Dia, Deretan Wanita Terkaya di Dunia 2019 Versi Forbes!

#2 Aloysio de Andrade Faria

Aloysio, yang saat ini berusia 98 tahun memiliki kekayaan bersih mencapai 2,1 miliar dolar AS. Kekayaannya tersebut didapat dari berbagai bisnis yang dijalani, seperti keuangan, kelapa sawit, hingga hotel.

Sebenarnya, Aloysio memiliki latar belakang pendidikan kedokteran. Akan tetapi, ketika sang ayah meninggal, ia mengambil alih Banco Real yang merupakan bisnis keluarga. Di bawah kepemimpinannya, Banco Real jadi salah satu bank terbesar di Brazil. Pada 1998, ia menjual institusi tersebut kepada ABN Amro seharga 2,1 miliar dolar AS.

#3 Marcel Adams

Secara keseluruhan, Marcel Adams menempati posisi ke 1349 sebagai orang terkaya di dunia. Pria 98 tahun tersebut merupakan investor real estate paling produktif di Kanada. Ia mendirikan Iberville Developments pada 1958 silam.

Hingga kini, Iberville diklaim memiliki dan mengelola hampir 8 juta  persegi bangunan di kurang lebih 100 pusat perbelanjaan, ruang kantor, dan properti industri. Total kekayaannya ditaksir mencapai 1,7 miliar dolar AS.

#4 George Joseph

George Joseph merupakan lulusan Universitas Harvard dengan gelar matematika dan fisika. Pada masa Perang Dunia II, ia menjalani profesi sebagai navigator penerbangan.

Joseph yang kini berusia 97 tahun mendirikan perusahaan asuransi, Mercury General, pada tahun 1962. Saat ini, total kekayaannya mencapai 1,6 miliar dolar AS.

Baca juga: Jadi Orang Terkaya, Pria ini hanya Habiskan Uang tak Lebih dari Rp 10 Juta Tiap Bulan!

#5 Robert Kuok

Usianya saat ini 95 tahun. Ia merupakan pria terkaya di Malaysia. Tahun 1971, Kuok mendirikan salah satu hotel ternama di dunia, Shangri-La. Dalam daftar Forbes, ia menempati urutan ke 104 sebagai orang terkaya di dunia, dengan total kekayaan mencapai 12,8 miliar dolar AS. Sekadar informasi, keponakannya yang bernama Kuok Khoon Hong merupakan petinggi di Wilmar International.

#6 Sumner Redstone

Total kekayaannya mencapai 4,6 miliar dolar AS. Secara keseluruhan, ia menempati peringkat ke 413 sebagai orang terkaya di dunia. Redstone, yang saat ini berusia 95 tahun fokus di bisnis media dan memiliki saham besar di perusahaan CBS.

#7 David Murdock

Sebelum jadi orang kaya berkat bisnis makanan (Dole Food Products) dan properti (Castle & Cooke), Murdock merupakan seorang prajurit Perang Dunia II. Dalam daftar Forbes, ia menempati urutan ke 1227 sebagai orang terkaya di dunia dengan total kekayaan 1,9 miliar dolar AS. Saat ini, usianya sudah mencapai 95 tahun.

Itulah sederet orang paling kaya tertua di dunia tahun ini. Pertanyaannya, bisakah kita menjadi orang kaya dan sukses seperti mereka?

Jawabannya, tentu saja bisa!

Seperti yang diucapkan Robert Kiyosaki. “Untuk bisa mencapai kebebasan finansial, seseorang harus jadi pengusaha, investor, atau keduanya, sehingga bisa mendapatkan pendapatan pasif setiap bulan.”

Sekarang tergantung Anda, mau menjalani yang mana!

Jika ingin jadi pengusaha, ada banyak bisnis yang bisa ditekuni, seperti kuliner, fashion, laundry, dan lain sebagainya. Sementara itu, jika Anda ingin jadi seorang investor, usahakan untuk memilih instrumen investasi yang aman, mudah, dan menguntungkan.

Dalam hal ini, Anda bisa berinvestasi di platform Danain yang merupakan Peer to Peer (P2P) Lending pertama beragunan emas di Indonesia. Selain minim risiko, investasi di Danain juga memberikan imbal hasil yang menjanjikan, minimal 8% maksimal 120% per tahun. Selengkapnya, baca: Jadi Kaya Raya melalui P2P Lending, Memang Bisa? Cek Jawabannya di Sini!

Leave a Reply