Bergelimang harta tak menjamin bisa hidup bahagia selamanya. Saat ini, seseorang mungkin saja bisa meraih kekayaan dengan usaha yang dilakukan. Namun, tak ada yang bisa memprediksi hari esok, sebab mungkin saja orang yang sekarang kaya akan berbalik jadi orang yang melarat di kemudian hari.
Intinya, kekayaan tak akan bisa bertahan lama apabila dikelola dengan cara yang keliru. Kekayaan bisa lenyap dalam sekejap jika salah mengambil keputusan.
Bicara kekayaan, ada fakta menarik yang perlu kamu tahu. Sebagaimana dilansir Oddee, ada beberapa miliarder yang ternyata gelap mata pada harta yang dimiliki. Mereka menghambur-hamburkan uang untuk kesenangan semata dan akhirnya berujung bangkrut.
Siapa saja mereka? Berikut 5 miliarder yang akhirnya jatuh miskin karena berbagai sebab, beberapa di antaranya karena hidup foya-foya!
MC Hammer
Pada era 90-an, MC Hammer pernah didapuk sebagai rapper yang bergelimang harta, sebab sukses menjual album sebanyak 18 juta unit. Pada puncak popularitasnya, Hammer diklaim mampu mengantongi bayaran sebesar 30 juta dolar AS per tahun.
Baca juga: Punya 10 Tanda ini, Anda Ditakdirkan jadi Miliarder di Masa Depan!
Alih-alih menggunakan uangnya dengan bijak, Hammer malah hidup berfoya-foya. Ia diketahui membeli rumah mewah dan mempekerjakan pelayan sebanyak 200 orang. Tak hanya itu, ia juga menggelontorkan uang 30 juta dolar AS untuk merenovasi rumah di kawasan California dan membeli kuda sebanyak 19 ekor.
Tak lama setelahnya, Hammer mengalami cobaan yang sangat menyakitkan. Ia terkena penalti karena dituduh plagiat. Kekayaannya pun ludes seketika.
Eike Batista
Eike Batista pernah menyandang predikat orang terkaya di Brasil pada 2012 silam. Total kekayaannya saat itu diketahui mencapai 35 miliar dolar AS. Batista diketahui memiliki enam perusahaan besar di bidang pertambangan (emas dan perak), energi, dan minyak.
Sayang, kerajaannya itu hancur karena utang, pengeluaran berlebih, serta devaluasi. Akibatnya, sejumlah aset seperti kapal, pesawat, dan bangunan disita oleh pemerintah kemudian dijual kepada kreditur. Setelah kejadian itu, Batista mendapat julukan ‘miliarder negatif’ dengan utang yang mencapai lebih dari 1 miliar dolar AS.
Billy Joel
Musisi Billy Joel pernah merasakan hidup bergelimang harta. Pada masa kejayaannya, ia berhasil menjual album sebanyak lebih dari 150 juta keping. Tapi, nahas, bencana datang ketika ia menikahi seorang supermodel yang terlilit masalah keuangan.
Selain itu, Joel juga harus mengeluarkan jutaan dolar AS ketika bercerai dengan istri pertamanya, Elizabeth Weber. Apesnya lagi, sang manajer melakukan penggelapan uang yang mengakibatkan Joel harus kehilangan banyak hartanya.
Mark Twain
Penulis kenamaan Mark Twain juga termasuk orang kaya yang akhirnya bangkrut karena foya-foya. Bedanya, foya-foya Twain di sini karena dirinya banyak menginvestasikan kekayaan dalam penemuan yang gagal.
Baca juga: Ini Dia, Sederet Tips Hemat ala Miliarder Dunia yang Bisa Anda Contoh!
Kerugian terbesarnya adalah ketika ia membuat mesin cetak bernama Paige Compositor. Saat itu, ia diketahui menghabiskan uang sebesar hampir 8 juta dolar AS. Pada satu titik, Twain diketahui harus hidup dengan 1,5 dolar AS dalam semalam. Untuk memulihkan kondisi keuangannya, ia pun terpaksa melakukan tur keliling dunia untuk membayar utang-utangnya.
Calvin B. Dotey
Pada akhir 1800-an, keluarga Calvin B. Dotey terkenal karena kekayaannya, terutama bagi masyarakat Ohio. Akan tetapi, anak-anaknya diketahui tidak bekerja, bermalas-malasan, dan hanya menghabiskan uang orang tua mereka.
Sang anak yang bernama Harry diklaim kerap mengisi rumah dengan karya seni dan furnitur yang sangat mahal. Suatu ketika, saat semua uang sudah habis, ia terpaksa pergi ke Jefferson County yang merupakan permukiman miskin. Kabar itu pun sempat heboh dan menjadi berita nasional. Menurut kabar, ia akhirnya meninggal di rumah sakit jiwa.
Ya, itulah sederet orang kaya yang akhirnya jatuh miskin karena berbagai sebab. Intinya, sekaya apapun seseorang, bukan tak mungkin bisa berbalik drastis apabila tak pintar dalam mengelola kekayaannya.
Karena itu, penting bagi kita semua untuk cerdas dalam mengelola dan mempertahankan apa yang dimiliki. Jangan sampai hasil yang telah diraih lenyap begitu saja karena kesalahan yang diperbuat.
Baca juga: Pesan Miliarder Michael Bloomberg kepada Generasi Muda: Jangan Terlalu Memikirkan Uang!
Nah, bagi kamu yang saat ini memiliki kondisi finansial yang sehat, ada baiknya untuk mulai melakukan pengembangan dana guna meraih kebebasan finansial di masa yang akan datang.
Jika kamu ingin melakukan pengembangan dana dengan aman, mudah, dan menguntungkan, kamu bisa pilih platform Danain sebagai alternatif. Keuntungannya, baca: Catat, Ini Segudang Keuntungan Nabung di Danain Ketimbang di P2P Lending Lain!
syamsul anhar
good artikel gan, sangat menginspirasi agar terhindar dari hidup miskin dan kebangkrutan dalam hidup.
syamsul anhar
Nice info gan, sangat menginspirasi agar terhindar dari kemiskinan dan kebangkrutan dalam hidup.
syamsul anhar
Nice info gan, sangat menginspirasi agar terhindar dari hidup miskin dan kebangkrutan.