Blog

5 Cara Mudah untuk Tingkatkan Penghasilan, Benar-benar Ampuh!

Meningkatkan penghasilan_Danain.id_Gambar uang

Apakah selama ini gaji yang kamu terima setiap bulan cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup? Jika tidak, mungkin dua hal ini jadi penyebabnya! Pertama, gaya hidupmu yang terlalu berlebihan, atau yang kedua, karena penghasilanmu memang kurang memadai.

Bila sebabnya adalah yang pertama, kamu harus mulai menurunkan level gaya hidup dan menyesuaikannya sesuai kemampuan. Tapi, jika biang keroknya poin yang kedua, meningkatkan penghasilan adalah solusi paling tepat.

Kamu mungkin bertanya-tanya: Memang bisa meningkatkan penghasilan di tengah pandemi covid-19 yang notabene telah meluluhlantakkan perekonomian?

Ingat, tak ada yang mustahil di dunia ini, selalu ada jalan di situasi apapun! Yang diperlukan hanyalah niat dan keseriusan untuk menerapkannya.

Langsung saja, inilah 5 cara mudah untuk tingkatkan penghasilan di tengah wabah corona:

Bisnis online / offline

Untuk meningkatkan penghasilan, kamu bisa manfaatkan smartphone yang dimiliki untuk berbisnis online. Jika modalmu cukup, kamu bisa jual beberapa produk fashion atau rumah tangga di media sosial atau platform jual-beli yang saat ini banyak tersedia.

Baca juga: Gaji di Kantor Tak Kunjung Naik? Tenang, ini Cara Cerdas Dapatkan Penghasilan Tambahan tanpa Harus Kerja Keras!

Kamu juga bisa manfaatkan hobi yang selama ini ditekuni untuk mendulang rupiah. Misal, jika kamu punya hobi ternak ikan hias atau menanam tanaman hias, kamu bisa memasarkan kedua produk tersebut kepada khalayak ramai. Caranya bisa melalui dunia maya atau konvensional.

“Saya percaya, jika kamu melakukan sesuatu yang disukai, maka kamu akan mahir menjalankannya,” terang pendiri Skinnygirl Bethenny Frankel kepada CNBC.

Jadi Dropshipper

Jika kamu tak punya modal untuk berbisnis online, kamu bisa jadi dropshipper yang notabene tak memerlukan modal dan sediakan stok barang seperti supplier. Tugas kamu hanya memasarkan produk melalui media online yang kamu miliki.

Untuk jadi dropshipper, kamu terlebih dulu harus memilih supplier atau pemilik barang sebagai partner bisnis. Jika mereka setuju bekerjasama, kamu baru bisa mengunggah foto-foto produk mereka di akun media sosial, tentu saja dengan harga yang lebih tinggi dari yang dibandrol si pemilik.

Jika ada yang memesan dan melakukan pembayaran, kamu tinggal menghubungi supplier dan menyetorkan uang dengan nominal harga yang telah disepakati di awal. Setelahnya, supplier akan mengirimkan barang kepada pembeli atas nama kamu selaku dropshipper.

Jadi freelancer

Saat ini, banyak perusahaan atau startup yang membutuhkan tenaga profesional dengan status freelance alias pekerja lepas untuk mendukung kegiatan mereka. Kamu bisa manfaatkan peluang ini untuk meningkatkan penghasilan.

Baca juga: Tips Cerdas bagi Guru yang Ingin Dapatkan Tambahan Penghasilan dengan Mudah

Kamu bisa jadi penulis lepas atau penerjemah bagi perusahaan yang membutuhkan. Jika kamu punya smartphone yang dibekali dengan kamera berteknologi mumpuni, kamu juga bisa jadi fotografer dan menjual hasil-hasil jepretan kamu di situs penyedia foto. Yang perlu kamu lakukan hanya rajin berburu foto menarik.

Jual barang tak terpakai

Cara meningkatkan penghasilan selanjutnya adalah dengan menjual barang-barang kepunyaanmu yang sudah tak terpakai (namun masih layak) secara online. Selain jadi pemasukan, langkah tersebut juga bisa mengurangi penumpukan barang yang sudah tak terpakai lagi di dalam rumah.

Melakukan pendanaan di Danain

Cara yang terakhir ini juga bisa kamu andalkan untuk meningkatkan penghasilan. Menariknya, kamu bisa melakukan pendanaan kapan pun dan di mana pun hanya dengan smartphone yang dimiliki.

Tak perlu modal besar, sebab nominal pendanaan di Danain sangat bervariasi, mulai dari ratusan ribu hingga puluhan juta. Kamu juga tak perlu khawatir kehilangan dana, karena setiap pendanaan di platform ini selalu beragunan emas.

Lalu, apakah Danain benar-benar aman dan bisa diandalkan di tengah kinerja industri P2P Lending dalam negeri yang tengah menurun akibat pandemi ini? Jawaban lengkapnya bisa kamu lihat pada artikel berikut ini: Terungkap, Inilah Kondisi Nyata Industri P2P Lending di Indonesia di Tengah Pandemi Covid-19!

Leave a Reply