Blog

Mengapa Banyak Orang yang Mencari Pekerjaan di Jakarta? Ternyata Ini Sederet Alasannya!

danain-Mengapa banyak orang yang mencari pekerjaan di Jakarta-gambar sebuah kota metropolitan

Mengapa banyak orang yang mencari pekerjaan di Jakarta?

Jakarta masih menjadi magnet bagi masyarakat dari berbagai kota untuk mencari pekerjaan. Lantas, mengapa banyak orang yang mencari pekerjaan di Jakarta?

Sebagai ibukota negara, Jakarta masih menjadi salah satu tempat tujuan bagi para pencari kerja dari berbagai daerah. Banyak orang beranggapan bahwa bekerja di Jakarta adalah sebuah impian, mengingat aktivitas bisnis di kota ini seolah tak pernah berhenti, sehingga peluang kerjanya juga sangat besar.

Selain alasan tersebut, kira-kira mengapa banyak orang yang mencari pekerjaan di Jakarta? Usut punya usut, ternyata sederet hal ini yang melatarbelakanginya:

Lowongan kerja yang bervariasi

Jakarta merupakan pusat bisnis, hampir semua perusahaan besar di Tanah Air pasti memiliki kantor pusat di wilayah ini. Atas dasar itu, tak heran jika lowongan kerja di Jakarta jauh lebih banyak dan variatif ketimbang daerah lain di Indonesia. Kendati begitu, satu hal yang tak bisa dipungkiri adalah tingkat kompetisi di Jakarta juga lebih ketat.

Baca juga: Bukan DKI Jakarta, Inilah Kota dengan UMK Tertinggi di Indonesia!

Gaji yang menjanjikan

Alasan kedua mengapa banyak orang yang mencari pekerjaan di Jakarta adalah karena faktor gaji yang menjanjikan. Untuk diketahui, Jakarta selalu berada dalam urutan atas sebagai kota dengan upah minimum tertinggi di Indonesia.

Networking yang Luas

Tak dipungkiri, Jakarta adalah kota di mana banyak orang-orang hebat berkumpul, mulai dari artis, pebisnis sukses, hingga investor kenamaan. Dengan bekerja di Jakarta, artinya seseorang bisa mendapatkan akses atau setidaknya terkoneksi dengan sosok-sosok hebat tersebut. Alhasil, kesempatan untuk maju dan sukses akan terbuka lebar.

Kemudahan dalam mengakses transportasi umum

Seperti yang kita tahu, ada banyak pilihan moda transportasi yang tersedia di Jakarta. Sebut saja Transjakarta, kereta api, MRT, dan masih banyak lagi.

Banyaknya moda transportasi itu tentunya akan memudahkan para pendatang untuk beraktivitas sehari-hari, terlebih bagi mereka yang tidak punya kendaraan pribadi. Dengan adanya fasilitas tersebut, para pendatang bisa menjangkau berbagai tempat di Jakarta dengan biaya yang terjangkau.

Baca juga: 10 Kota dengan Jumlah Miliarder Paling Banyak di Dunia, ada Jakarta?

Dianggap bergengsi

Dengan perkembangan bisnis yang pesat ditambah banyaknya gedung-gedung tinggi yang berdiri, Jakarta bisa dibilang berada di level yang berbeda dari kota-kota lain yang ada di Indonesia.

Selama ini, Jakarta selalu dianggap bergengsi dalam hal pekerjaan, apalagi jika seseorang berkantor di wilayah pusat kota, seperti di Jalan Sudirman, Kuningan, atau Gatot Subroto. Keseharian mereka pasti selalu memakai pakaian rapi dan itu jadi daya tarik tersendiri di mata para pencari kerja dari berbagai daerah.

Mudah mengembangkan skill

Dibanding kota-kota lain, Jakarta punya lebih banyak komunitas menarik untuk mengembangkan skill. Dengan adanya komunitas tersebut, seseorang bisa dengan mudah meningkatkan kemampuannya, tak hanya sekadar di bidang pekerjaan saja. Dalam konteks ini, menguasai kemampuan baru sama halnya dengan mendapatkan kesempatan baru untuk menemukan pekerjaan sampingan.

Inilah alasan berikutnya mengapa banyak orang mencari kerja di Jakarta.

Tergiur cerita sukses dari teman

Alasan yang terakhir ini mungkin terdengar klasik, namun faktanya memang tidak sedikit orang yang rela pergi ke Jakarta karena mendengar kisah sukses dari para perantau yang telah lebih dulu merantau. Banyak pula yang penasaran seperti apa kehidupan di Jakarta dengan segala hiruk pikuknya.

Baca juga: 5 Pekerjaan dengan Gaji Besar di Indonesia, Apa Saja?

Ya, itulah sejumlah alasan mengapa banyak orang yang mencari pekerjaan di Jakarta. Apakah kamu punya alasan lain yang belum disebutkan?

Leave a Reply