Blog

Untung Menjanjikan, Inilah 5 Peluang Usaha Terbaru dan Terlaris yang Bisa Kamu Coba!

Danain-peluang_usaha_terbaru_dan_terlaris-gambar bisnis yang sedang trend

5 peluang usaha terbaru dan terlaris yang patut dicoba

Apakah kamu tertarik untuk terjun di dunia bisnis dalam waktu dekat ini? Jika ya, 5 peluang usaha terbaru dan terlaris ini wajib banget untuk kamu coba!

Pada prinsipnya, menjadi pengusaha membuka peluang bagi seseorang untuk mendapatkan penghasilan yang terbilang besar. Di saat bersamaan, membuka usaha juga bisa meningkatkan perekonomian negara yang tengah layu akibat pandemi covid-19.

Nah, pada kesempatan ini, kami akan mengulas sederet peluang usaha terbaru dan terlaris yang bisa kamu coba guna mendapatkan keuntungan. Langsung saja, berikut ulasan lengkapnya, seperti dikutip dari berbagai sumber!

Usaha penyewaan photo booth

Hampir semua acara, seperti lamaran, pernikahan, atau ulang tahun memiliki photo booth yang bisa dimanfaatkan oleh para tamunya. Maka tak heran, banyak orang yang rela menggelontorkan uang untuk menyewa jasa dekorasi photo booth di setiap acara pentingnya.

Baca juga: Mau Tahu Cara Jadi Pengusaha Sukses? Simak Rahasianya di Bawah ini

Kamu bisa manfaatkan kondisi ini untuk mendulang keuntungan. Jalankanlah usaha penyewaan photo booth yang unik dan terjangkau kepada masyarakat. Agar dikenal banyak orang, manfaatkanlah media sosial sebagai sarana promosi.

Ya, itulah peluang usaha terbaru dan terlaris yang pertama!

Usaha minuman kekinian

Tingginya minat masyarakat untuk mengeskplorasi minuman membuat berbagai jenis minuman kekinian laris manis di pasaran. Sayangnya, banyak minuman kekinian yang dijual dengan harga cukup tinggi, sehingga sulit dijangkau oleh berbagai kalangan.

Dalam konteks ini, kamu bisa menjual minuman kekinian dengan harga yang lebih terjangkau. Adapun jenis minuman yang bisa kamu jual, antara lain Thai tea, es cokelat, hingga minuman manis lainnya dengan topping boba yang saat ini banyak digemari. Lagi-lagi, manfaatkanlah media sosial untuk memperkenalkan produk kamu!

Jual makanan sehat

Peluang usaha terbaru dan terlaris yang berikutnya adalah jual makanan sehat.

Perlu kamu tahu, usaha makanan tak ada matinya, sebab selalu dibutuhkan oleh masyarakat. Nah, berhubung saat ini masih dalam masa pandemi, tak ada salahnya untuk menjalankan bisnis makanan sehat, seperti ikan, buah-buahan, atau sayur mayur secara online atau konvensional. Sejumlah pihak meyakini bahwa bisnis ini cukup menjanjikan, sebab sudah makin banyak orang yang mulai peduli dengan kesehatan tubuhnya.

Pengamat pemasaran dari Inventure Consulting Yuswohady mengatakan, perilaku konsumen pada tahun 2021 tak jauh berbeda dengan tahun 2020. Pasalnya, meskipun tampak bergerak, namun sebetulnya kondisi ekonomi tidak kembali normal seperti sebelum pandemi.

Baca juga: Untung Menjanjikan, Inilah Sederet Usaha Modal 1 Juta Rupiah yang Bisa Kamu Coba!

Ia pun beranggapan bahwa bisnis yang sifatnya kebutuhan pokok masih menjadi prioritas di kalangan masyarakat. Akan tetapi, saat ini, ia memperkirakan jika konsumen lebih cenderung membeli makanan secara online ketimbang beli langsung pada penjual. Demikian seperti dilansir laman CNN Indonesia.

Usaha thrift shop

Siapa sih yang tak tergiur dengan pakaian murah? Apalagi jika pakaian yang ditawarkan masih bagus dan sangat layak untuk dipakai?

Faktanya, tren thrifting sudah menjalar ke berbagai kalangan, sehingga kamu harus memanfaatkan situasi ini dengan cermat. Carilah pakaian-pakaian yang masih layak pakai dari supplier atau di mana pun itu, kemudian jual di media sosial dengan gambar yang memikat.

Baca juga: Ingin Pinjam Modal Usaha di P2P Lending? Perhatikan 3 Poin ini Sebelum Mengajukannya!

Untuk diketahui, thrift shop atau toko pakaian bekas telah menjadi populer seiring timbulnya kesadaran masyarakat untuk mengurangi limbah dari industri fesyen. Selain itu, pakaian bekas yang dijual sedemikian rupa juga punya nilai jual tersendiri, terlebih jika barang tersebut memiliki nilai sejarah yang menarik.

Usaha obat herbal

Peluang usaha terbaru dan terlaris yang terakhir adalah jual obat herbal.

Perlu dipahami, obat herbal saat ini jadi buruan banyak orang karena dinilai lebih aman untuk dikonsumsi dalam jangka panjang. Terkait hal itu, pengamat pemasaran dari MarkPlus Inc Hermawan Kartajaya menuturkan bahwa bisnis obat herbal sangat menjanjikan di tahun ini, sebab masyarakat sudah mulai memerhatikan kekebalan tubuh terhadap virus. Ia pun menyarankan untuk menjual minuman herbal yang unik agar lebih mudah menarik perhatian konsumen.

Bagaimana, tertarik menjalankan salah satu usaha di atas?

Leave a Reply