Blog

Tak Perlu Bingung, ini Usaha untuk Ibu Rumah Tangga yang Punya Anak Kecil dan Berpeluang Untung!

danain-Usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil-gambar ibu rumah tangga bersama anaknya

Usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil

Apa saja usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil?

Mengasuh anak hingga membereskan rumah membuat seorang ibu jadi lebih sibuk. Meski begitu, masih ada usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil.

Sembari mengurus pekerjaan rumah tangga, seorang ibu bisa melakukan beberapa hal untuk mendapatkan penghasilan. Yuk, simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Berjualan Pulsa

Usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil ini bisa dimulai dengan mengunjungi agen pulsa yang menawarkan layanan deposit. Kemudian, tentukan harga jual untuk menetapkan besaran keuntungan. Setelah itu, kamu bisa memajang tulisan “Jual Pulsa” di depan rumah.

Membuka Toko Kelontong

Membuka toko kelontong bisa jadi salah satu alternatif usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil. Pasalnya, jam operasional toko bisa disesuaikan dengan kesibukan ibu rumah tangga.

Barang-barang yang dijual bisa berupa sembako, mencakup minyak, telur, gula, beras, dan lain sebagainya. Kamu bisa menambahkan produk kebutuhan sehari-hari lainnya, seperti pasta gigi, sampo, sabun, bumbu masak, tabung gas, dan lainnya.

Baca juga: Jangan Asal Pinjam, ini Tips Mengajukan Pinjaman Modal Usaha Secara Online yang Perlu Diketahui!

Kelebihan dari membuka toko kelontong adalah modalnya relatif tidak terlalu besar, tapi perputaran uangnya cukup cepat. Sebab, sembako merupakan bahan-bahan pokok yang diperlukan sehari-hari.

Membuka Kos

Jika rumah kamu cukup luas dan letaknya tidak jauh dari kampus maupun perkantoran, maka bisa membuka usaha sewa kos. Jika ingin lebih privasi, kamu bisa menawarkan kos-kosan khusus karyawan atau khusus wanita.

Hal ini bertujuan agar tidak terlalu ramai dan tidak mengganggu kenyamanan keluarga. Salah satu usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil ini bisa kamu tambahkan beberapa fasilitas pendukung. Tentu saja, beberapa fasilitas pendukung yang sekiranya diperlukan penyewa kos.

Usaha sewa kos terbilang menjanjikan, sebab dapat dikelola sambil mengurus anak dan mengerjakan pekerjaan rumah tangga.

Menawarkan Aksesori Wanita

Make up dan aksesori merupakan benda yang berfungsi untuk menunjang penampilan dan tidak bisa dipisahkan dari wanita. Ibu rumah tangga yang memiliki anak kecil bisa menjual sejumlah aksesori, seperti bandana, gelang, cincin, jam tangan, bros, dan lainnya.

Baca juga: Ini Dia, Contoh Surat Izin Usaha Kecil yang Perlu Kamu Tahu!

Jika kamu cerdas dalam memilih aksesori yang unik, ditambah modelnya yang terbaru, maka usaha kamu berpeluang menarik banyak pelanggan. Aksesori yang dijual bisa disimpan dalam rak kaca yang diletakkan dalam rumah, kemudian mulai promosi ke tetangga atau teman-teman dekat.

Reseller Baju Online

Memasarkan baju menggunakan sistem reseller telah menjadi usaha sampingan yang banyak dilakoni ibu rumah tangga. Usaha ini terbilang praktis untuk dijalankan sembari mengurus anak maupun di sela-sela pekerjaan rumah tangga.

Seiring perkembangan teknologi, ibu rumah tangga bisa memasarkan baju yang dijual memakai sistem online, tidak harus door to door. Platform online yang bisa dimanfaatkan untuk mengembangkan bisnis reseller meliputi Instagram, Facebook, WhatsApp, serta situs-situs jual beli online lainnya.

Memasarkan produk melalui internet berpeluang besar menjangkau lebih banyak konsumen, dibandingkan dengan penjualan secara door to door.

Membuka Usaha Florist Kecil-kecilan

Salah satu usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil berikutnya adalah membuka usaha florist kecil-kecilan. Apalagi, permintaan pasar terhadap bunga-bunga segar terbilang tinggi. Bunga-bunga tersebut biasa digunakan untuk dekorasi ruangan pada acara-acara penting.

Baca juga: Wajib Tahu, ini Peluang Usaha Rumahan yang Tak Membutuhkan Modal Besar!

Walaupun dimulai dengan modal terbatas, bahkan sembari menjaga anak, usaha florist kecil-kecilan bukan tak mungkin akan semakin berkembang di kemudian hari.

Sebenarnya, pilihan usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil masih banyak lagi dari yang sudah diulas. Untuk memulai usaha, kamu bisa mengasah kejelian kamu untuk mengamati kebutuhan masyarakat sekitar, kemudian menyediakan kebutuhannya dalam bentuk bisnis.

Leave a Reply