Blog

Investasi Emas Fisik Vs Emas Digital, Lebih Baik Mana?

danain-Emas fisik vs emas digital-gambar emas batangan

Emas fisik vs emas digital

Saat ini, investasi emas bisa dilakukan dengan dua cara, yakni dalam bentuk fisik dan secara digital. Lantas, mana yang lebih baik, emas fisik vs emas digital?

Emas merupakan salah satu instrumen investasi yang menjadi favorit banyak orang. Alasannya, harga emas terus stabil, bahkan cenderung naik dari waktu ke waktu.

Di era modern seperti saat ini, emas hadir dalam beragam bentuk. Ada emas fisik, ada pula emas digital. Pertanyaannya, mana yang lebih baik, investasi emas fisik vs emas digital?

Untuk tahu jawabannya, simak ulasan berikut ini hingga tuntas!

DEFINISI EMAS FISIK DAN EMAS DIGITAL

Sesuai namanya, emas fisik adalah emas yang dibeli dan dipegang dalam bentuk fisik. Investor emas fisik bisa membeli emas secara langsung di toko emas atau secara online dan menyimpan sendiri sertifikatnya.

Investor emas fisik juga bertanggung jawab penuh atas objek investasinya itu, baik dalam bentuk emas batangan atau perhiasan. Terkait tempat penyimpanan, investor emas fisik bisa menyimpannya sendiri di rumah atau menyewa safe deposit box di lembaga perbankan.

Baca juga: Nggak Main-main, ini 5 Manfaat Investasi Emas yang Perlu Diketahui

Adapun investasi emas digital adalah investasi emas yang dilakukan secara daring. Dalam hal ini, investor bisa menitipkan saldo emas mereka ke salah satu lembaga atau perusahaan yang menyediakan layanan investasi emas digital terpercaya.

Setelah membuka tabungan emas digital, investor bisa melakukan transfer, penarikan, atau top up nilai emas layaknya tabungan di lembaga perbankan. Kemudian, investor akan menerima informasi mengenai nilai emas yang tersimpan secara berkala.

PERBEDAAN EMAS FISIK VS EMAS DIGITAL

Pada prinsipnya, emas fisik dan emas digital punya perbedaan yang signifikan, antara lain:

Terkait keamanan

Terkait keamanan, investasi emas fisik dan emas digital bisa dibilang cukup relatif. Ini karena pandangan setiap orang terhadap keamanan emas cukup berbeda.

Saat berinvestasi emas digital, ada yang menganggap bahwa keamanannya sangat terjamin karena investor tidak perlu menyimpannya secara fisik yang notabene bisa dicuri orang. Emas akan disimpan sebagai tabungan pada rekening yang terdaftar di penyedia layanan. Di saat bersamaan, ada pula yang merasa khawatir karena tidak bisa melihat emas yang jadi objek investasinya.

Baca juga: 10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Ada Indonesia?

Sementara pada investasi emas fisik, investor mungkin akan sedikit merasa aman, sebab bisa melihat secara langsung objek investasinya. Namun demikian, ada risiko kehilangan yang membuntutinya.

Biaya administrasi

Saat menyimpan emas fisik, investor tidak perlu mengeluarkan biaya, sebab bisa menyimpannya sendiri di dalam rumah. Beda halnya jika investor tersebut menyewa safe deposit box di lembaga perbankan, maka ia harus mengeluarkan sejumlah uang untuk biaya administrasi.

Sementara itu, untuk investasi emas digital, investor memang wajib mengeluarkan uang untuk biaya penyimpanan. Akan tetapi, jumlahnya tidak terlalu besar, biasanya sekitar puluhan ribu rupiah untuk satu tahun.

Harga emas

Saat berinvestasi emas fisik, investor harus menyiapkan uang terlebih dulu untuk membelinya. Jumlahnya cukup besar (bisa ratusan ribu rupiah), sebab disesuaikan dengan berat emas yang dijual. Sedangkan pada emas digital, investor bisa membelinya dengan harga yang terjangkau, bahkan dengan nominal puluhan ribu rupiah saja.

Baca juga: Kerap Diperbincangkan oleh Investor, Apa itu Buyback Emas?

LEBIH BAIK MANA?

Nah, balik ke pertanyaan awal, lebih baik mana investasi emas fisik vs emas digital?

Secara garis besar, keduanya sama-sama bisa dipilih sebagai instrumen investasi. Jadi tidak ada yang perlu dipusingkan. Yang perlu jadi pertimbangan hanyalah tujuan investasi dan kondisi finansial dari investor yang bersangkutan!

Leave a Reply