Blog

Anti Ribet, ini Cara Menjual Emas Antam yang Perlu Kamu Tahu!

danain-Cara menjual emas Antam-gambar emas antam

Cara menjual emas Antam

Punya emas Antam, tapi nggak tahu cara menjualnya? Berikut kami beberkan cara menjual emas Antam dengan cepat dan mudah!

Emas merupakan komoditas dagang yang cukup aman karena harganya yang relatif stabil, bahkan cenderung naik dari waktu ke waktu. Adapun jenis emas yang jadi primadona di masyarakat adalah emas batangan Antam yang diproduksi oleh PT Aneka Tambang Tbk.

Nah, bicara emas Antam, ada satu pertanyaan yang kerap mengemuka. Bagaimana cara menjual emas Antam dengan cepat dan mudah?

Langsung saja, berikut sederet caranya, seperti dikutip dari laman Kumparan.com:

JUAL DI BUTIK ANTAM

Cara menjual emas Antam yang pertama adalah dengan menjualnya langsung di butik Antam. Ini cara paling praktis. Kamu bisa menjualnya secara online dengan beberapa langkah di bawah ini:

  1. Siapkan sejumlah persyaratan, seperti foto Kartu Tanda Penduduk (KTP), Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), foto emas yang akan dijual, dan nomor rekening, lalu kirim ke alamat email atau nomor yang tercantum pada website resmi butik Antam.
  2. Setelah mendaftar, pihak Antam akan melakukan verifikasi data.
  3. Jika verifikasi berhasil, pihak Antam akan memberikan informasi terkait jadwal layanan penjualan emas Antam berikut nomor antrean.
  4. Langkah berikutnya, kamu bisa datang langsung ke butik Antam untuk melakukan transaksi.

Baca juga: Jangan Salah Pilih, ini Perbedaan Emas Putih dan Perak yang Sangat Mendasar!

JUAL DI MARKETPLACE

Cara menjual emas Antam yang berikutnya adalah melalui marketplace. Setidaknya, ada dua aplikasi populer yang bisa kamu pilih, yakni Shopee dan Tokopedia. Berikut info lengkapnya:

Melalui Shopee

  1. Buka aplikasi Shopee di ponsel kamu.
  2. Pilih menu Pulsa, Tagihan, dan Hiburan.
  3. Pada menu Keuangan, klik Emas.
  4. Pilih opsi Jual.
  5. Tentukan jumlah emas yang akan dijual dalam satuan gram atau rupiah.
  6. Isi data pribadi, seperti nama dan nomor rekening. Pastikan nama di rekening sama dengan nama yang terdaftar pada tabungan emas. Nantinya, hasil penjualan akan ditransfer langsung ke rekening tersebut.
  7. Konfirmasi data transaksi. Periksa kembali data transaksi yang telah dilakukan. Pastikan jumlah uang yang diterima sesuai dengan harga emas ketika transaksi dilakukan.
  8. Transkasi selesai, penjualan emas berhasil dilakukan.

Baca juga: Cara Mengecek Keaslian Emas dan Kondisi Emas Asli jika Dibakar

Melalui Tokopedia

  1. Buka aplikasi Tokopedia di ponsel kamu.
  2. Pilih menu Keuangan.
  3. Arahkan ke menu Investasi, lalu klik Emas.
  4. Setelah masuk ke halaman Tokopedia Emas, klik menu Jual Emas.
  5. Tentukan jumlah emas yang akan dijual dalam satuan gram atau rupiah.
  6. Jika sudah, klik Check Out.
  7. Klik Kirim SMS Verifikasi dan masukkan kode OTP yang telah diterima.
  8. Klik Jual Emas.
  9. Proses selesai. Uang hasil penjualan akan masuk ke saldo Tokopedia-mu.

TIPS JUAL EMAS BAGI PEMULA

Bagi kamu yang ingin mendulang keuntungan dari aktivitas jual emas, ada beberapa tips penting yang perlu diketahui, antara lain:

Perhatikan jarak antara waktu pembelian dan penjualan

Emas termasuk investasi jangka panjang. Maka dari itu, jangan pernah menjual emas yang baru dibeli dalam hitungan bulan atau satu tahun. Waktu terbaik yang disarankan untuk menjual emas adalah tiga tahun atau lebih setelah pembelian.

Terus monitor harga emas

Lakukan monitoring harga emas secara rutin melalui website resmi toko emas atau aplikasi yang banyak tersedia di dunia maya. Dengan begitu, kamu akan mudah memantau pergerakan harga emas dan bisa langsung menjualnya saat harga sudah merangkak naik.

Baca juga: Tak Perlu Bingung, ini Cara Mengetahui Kadar Emas pada Perhiasan dengan Mudah!

Perhatikan kadar emas yang mau dijual

Seperti yang diketahui, harga jual emas akan berbeda-beda tergantung kadar dan berat emas yang dimiliki. Karena itu, perhatikan baik-baik nilai karat emas sebelum menjualnya. Jangan sampai kamu menjual emas 24 karat dengan harga emas 18 karat. Bukannya untung, malah jadi buntung.

Ya, itulah cara menjual emas Antam dan tips menjualnya yang perlu kamu tahu. Semoga bermanfaat!

Leave a Reply